Abdisuara.com, Toba – Dalam rangka menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan kerja, pegawai Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Toba melaksanakan kegiatan Jumat Bersih di lingkungan kantor mereka.
Kegiatan ini berlangsung dengan semangat gotong royong, melibatkan seluruh pegawai yang bersama-sama berkomitmen menciptakan suasana yang lebih bersih, sehat, dan nyaman.
Kegiatan dimulai sejak Jumat pagi (17/1/2025), dengan membersihkan area sekitar kantor, termasuk halaman, ruang kerja, dan fasilitas umum lainnya. Kegiatan ini bertujuan tidak hanya untuk menjaga kebersihan, tetapi juga untuk memperkuat semangat kebersamaan di antara para pegawai.
“Kegiatan Jumat Bersih ini adalah bagian dari upaya kami untuk mendukung lingkungan kerja yang sehat dan menyenangkan. Selain itu, ini juga menjadi wujud tanggung jawab kami terhadap kebersihan lingkungan,” ujar salah satu pegawai Kantor Pertanahan Toba.
Diharapkan, kegiatan rutin ini dapat menjadi inspirasi bagi instansi lain untuk turut menjaga kebersihan lingkungan, baik di tempat kerja maupun di masyarakat. Dengan lingkungan yang bersih, produktivitas kerja pun diharapkan semakin meningkat. (Red/BS)